Jumat, 01 Maret 2013

Bacakan Surat untuk Orangtua, Zelo 'B.A.P' Nangis


Jakarta - Ayah dan ibu biasanya jadi orang pertama yang patut diberi ucapan terima kasih saat kita meraih sukses. Bacakan surat untuk orangtua di konser B.A.P, Zelo pun nangis.

Zelo membacakan suratnya saat encore konser perdana B.A.P 'B.A.P LIVE ON EARTH SEOUL'. Ia berterimakasih pada ayah dan ibunya yang selama ini selalu mendukung karier bermusiknya.

"Ibu, ayah, apa kalian ingat? Ketika aku kelas 5, aku pergi bolak-balik dari Mokpo ke Gwangju. Menghabiskan 4 jam di jalan, hanya karena aku ingin belajar musik," ujar Zelo dilansir Soompi, Jumat (1/3/2013).

Zelo kemudian tak mampu membendung air matanya. Ia terus membacakan suratnya namun sambil terus meneteskan air mata. Fans pun banyak yang ikut menangis.

"Sekali ini Joon Hong (nama asli Zelo) meraih mimpinya jadi penyanyi dan sekarang aku berdiri di depan ibu, ayah, dan kakakku sebagai Zelo, member termuda B.A.P. Ibu, ayah, aku akan jadi anak yang lebih baik sekarang. Kini Choi Joon Hong, 18 tahun, Zelo 'B.A.P' akan jadi anak yang bisa kalian banggakan," pungkas Zelo.

(ast/mmu)


Via: Bacakan Surat untuk Orangtua, Zelo 'B.A.P' Nangis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar